Senin, 26 Oktober 2015

Empat Tewas, Polisi Belum Tetapkan Tersangka Rumah Meledak

 Empat Tewas, Polisi Belum Tetapkan Tersangka Rumah Meledak
 

Polisi Resort Malang Kota masih mencari pemilik rumah, Nawardi,  sejak kejadian hingga sekarang belum juga kembali ke rumahnya di Jl Kyai Parseh, Kelurahan Bumiayu, Kota Malang yang hancur karena ledakan petasan. Polisi mengaku belum menemukan Nawardi sampai sekarang.

"Pemilik rumah masih belum kita temukan keberadaanya, jadi kita belum bisa meminta keterangan saksi dari pemilik rumah" ujar Kapolresta Malang AKBP Singgamata (26/10/2015).

Polisi mengaku masih terus mendalami terkait bubuk mercon dan petasan yang berada di dalam rumah Nawardi. "Saat ini yang paling kita tunggu adalah keterangan dari pemilik rumah. Ini yang sedang kita dalami," katanya.

Terjadi ledakan yang menyebabkan 5 rumah rusak dan menewaskan 4 orang serta melukai 3 orang yang ada di lokasi saat bubuk mercon dan petasan meledak Minggu (25/10/2015) malam pukul 20.30 di Jl kyai Parseh, Kelurahan Bumiayu, Kota Malang.

Polisi kemudian melakukan olah TKP dan menemukan sekitar 5 Kilogram bubuk mercon dan petasan siap pakai di dalam reruntuhan rumah Nawardi. Saat ini pemeriksaan terus berjalan dengan mencari pemilik rumah dan memeriksa saksi-saksi guna dimintai keterangan terkait peristiwa peledakan itu. (beritajatim.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar