Minggu, 21 Februari 2016

Asuransi perjalanan, penting nggak sih?


travel insurance
asuransi-perjalanan
Asuransi perjalanan? Apaan tuh? Kenapa traveler seperti kita membutuhkannya? Ya, travelers, pada kesempatan ini Pegipegi bakal mengungkapkan segalanya tentang asuransi perjalanan sebagai pencerahan buat kamu-kamu yang masih awam. Plus beberapa tips yang sebaiknya kamu pertimbangkan sebelum memilih asuransi perjalanan paling pas buatmu.
Sebenarnya sih asuransi perjalanan alias travel insurance hampir sama dengan asuransi jenis lainnya yang udah pernah kamu dengar, seperti asuransi kesehatan dan asuransi jiwa. Bedanya, asuransi perjalanan ditujukan buat para traveler sepertimu dan asuransi ini akan menanggung biaya yang kamu keluarkan jika mendadak kamu jatuh sakit, atau mengalami kecelakaan saat kamu lagi jalan-jalan ke tempat wisata di dalam negeri maupun luar negeri. Bahkan ada juga asuransi perjalanan yang akan mengganti kerugian akibat jadwal penerbangan yang delay, kehilangan barang karena pencurian di pesawat terbang atau karena sebab lain, kecelakaan yang mengakibatkan kematian, keterlambatan bagasi, dan kehilangan dokumen. Tapi asuransi perjalanan tidak menanggung kerugian karena terorisme, bunuh diri, penyakit AIDS, penggunaan alkohol dan narkoba, kerusuhan karena konflik politik atau revolusi.
Beberapa negara maju di Eropa mewajibkan turis asing memiliki asuransi perjalanan sebelum dapat berpelesir ke segala pelosok Benua Biru. Padahal turis Indonesia jarang sekali yang punya asuransi perjalanan, jumlahnya bahkan bisa dihitung dengan jari. Menurut seorang kawan Pegipegi, traveler Indonesia malas beli polis asuransi perjalanan karena biayanya sangat mahal. Bisa mencapai 400 ribu sampai puluhan juta rupiah, tergantung lama perjalanan turis yang bersangkutan. Semakin tua usia si turis, semakin mahal pula harga polis asuransi perjalanan yang tersedia untuknya. Ini karena turis yang lanjut usia lebih beresiko mengalami masalah kesehatan kalo dibandingkan traveler yang masih berusia muda.
Sebenarnya biaya asuransi perjalanan tidak melulu mahal lho, travelers. Beberapa perusahaan asuransi menyediakan paket asuransi travel dengan premi ‘bersahabat’ mulai dari Rp10.000 per hari hingga 3 dolar sehari, tergantung apakah perjalanan kamu domestik atau mancanegara.
Wah, kalo begitu penting juga ya asuransi perjalanan buat kita, travelers. Ya bukannya kita berprasangka buruk terhadap apa yang akan terjadi di perjalanan sih. Tapi yang namanya berjaga-jaga dan siap untuk kemungkinan terburuk wajib hukumnya untuk dipertimbangkan, apalagi kalo kamu termasuk traveler sejati yang udah berkeluarga.
Trus gimana sih cara memilih asuransi perjalanan yang sesuai sama kebutuhan kita? Pegipegi udah kumpulkan semuanya dalam kumpulan tips berikut ini.

TIPS MEMILIH ASURANSI PERJALANAN

1. Asuransi perjalanan seperti apa yang kamu butuhkan?
travel insurance
Apakah kamu mau ber-traveling sendirian aja, atau bersama teman, pasangan atau keluarga? Kalo kamu bepergian bersama keluarga dan butuh banyak biaya, pilih asuransi perjalanan yang preminya rendah.
Begitu juga kalo kamu udah punya asuransi kesehatan, maka kamu nggak perlu lagi membeli asuransi perjalanan yang menanggung biaya perawatan kesehatan. Beli aja asuransi perjalanan yang menanggung kehilangan barang atau kecelakaan, misalnya. Perusahaan asuransi dari luar negeri memang preminya lebih mahal daripada perusahaan asuransi dalam negeri. Tapi perusahaan asuransi luar negeri memberikan fasilitas yang lebih lengkap dan bersedia menanggung resiko yang lebih luas cakupannya.

2. BERAPA LAMA KAMU PERGI?

Asuransi perjalanan akan melindungi kamu sejak tanggal yang tertulis pada polis asuransi. Jadi jangan memulai perjalanan lebih awal atau lebih lambat tanpa mengubah tanggal cakupan yang tertulis di polis asuransi perjalananmu. Kalo kamu hanya bepergian sekali setahun, maka kamu cukup mengasuransikan perjalananmu itu aja. Kamu bisa pilih asuransi perjalanan dengan jaminan tahunan kalo kamu berencana bepergian ke beberapa tempat sepanjang tahun.

3. BAGAIMANA ASURANSI PERJALANAN YANG SATU DENGAN LAINNYA?

Kecuali kamu memang sedang buru-buru, bacalah selalu detil sebuah produk asuransi perjalanan dan bandingkanlah dengan produk asuransi perjalanan lain sebelum kamu menjatuhkan pilihanmu. Kamu bisa minta bantuan travel agent kalo ragu-ragu, dan biasanya travel agentlah yang aktif mengurus asuransi perjalananmu jika sesuatu benar-benar terjadi menimpamu di lokasi wisata.
Ada seorang konsultan asuransi yang menyarankan supaya kamu nggak membeli asuransi perjalanan dari perusahaan penyedia transportasi (misalnya, maskapai penerbangan), karena asuransi perjalananmu akan nggak jelas nasibnya kalo perusahaan tersebut bangkrut.

4.  KEMANA KAMU PERGI ?

Ada asuransi perjalanan yang punya cakupan sangat luas. Jelaskan ke perusahaan asuransi tentang lokasi wisata tujuanmu, supaya kamu nggak perlu membayar asuransi perjalanan untuk tempat-tempat yang nggak kamu kunjungi. Perusahaan asuransi biasanya ogah menanggung perjalanan beresiko tinggi, misalnya perjalanan wisata ke daerah konflik atau rawan bencana alam, juga perjalanan wisata alam liar dan olah raga. Pendaki gunung atau pemain surfing, misalnya, harus membayar biaya premi tambahan karena keduanya termasuk aktivitas olah raga yang rawan mengalami cedera.
Nah, sekarang kamu udah tau tentang asuransi perjalanan ‘kan, travelers? Setelah memilih asuransi perjalanan yang cocok, kamu bisa langsung rencanakan liburan tahun ini bersama Pegipegi
(Visited 285 times, 1 visits today)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar